Saturday, January 16, 2021

Pendidikan Keaksaraan


 

Salah satu bentuk layanan pendidikan yang bersifat nonformal adalah Pendidikan Keaksaraan, di mana program pedidikan ini ditujukan kepada warga yang tuna akasara agar bisa belajar calsitung (Baca, Tulis, Hitung). Dala program ini, pada dasarnya terdiri dari Pendidikan Keaksaraan Dasar dan juga Keaksaraan Lanjutan.

Pendidikan Keakasaraan Dasar merupakan salah satu layanan pendidikan bagi warga tuna aksara latin, supaya mereka bisa memiliki kemampuan dasar calistung dan juga berbahasa Indonesia. Selain itu juga mereka mendapatkan pendidikan tambahan berupa kemampuan menganalisa, sehingga pada akhirnya masyarakat tersebut memiliki potensi diri untuk kehidupan sehari-hari.

Sedangkan untuk Pendidikan Keaksaraan Lanjutan adalah program pendidikan yang diarahakan kepada Keaksaraan Usaha Mandiri. Dalam program ini siswa diarahkan sesuai dengan minat dan juga pengetahuan mengenai keterampilan yang dimiliki.Mereka juga diberi wawasan mengenai teknologi, kesehatan, olahraga dan juga seni budaya.

Dalam Program Keaksaraan yang dimiliki oleh Sekolah Kegiatan Belajar Kabupaten Tangerang, terdapat dua buah program yakni Keaksaraan Dasar dan juga Keaksaraan Usaha Mandiri. Semuanya memiliki tujuan untuk memberayakan masyarakat yang khususnya berada di wilayah Kabupaten Tangerang ini.

 

0 comments:

Post a Comment